Saffron: Aroma Eksklusif yang Jadi Rahasia parfum Mewah
- Bulan Putri Achmadsyah
- 11 hours ago
- 2 min read
Hi Kleimentee! Kalau kamu pecinta parfum, pasti tahu kalau di balik aroma memikat sebuah parfum, ada bahan-bahan eksklusif yang jadi rahasia keharuman ikoniknya. Nah, salah satu bahan yang paling mewah dan jadi incaran perfumer dunia adalah saffron.
Tapi, apa sih yang bikin saffron begitu spesial? Dan kenapa aroma ini bisa jadi bintang dalam dunia parfum high-end? Yuk, kita kulik lebih dalam!

1. Kenalan dengan Saffron, Si Emas Merah dari Timur

Saffron berasal dari bunga Crocus sativus yang hanya mekar beberapa minggu dalam setahun. Untuk menghasilkan satu kilogram saffron, dibutuhkan sekitar 150.000 bunga! Karena proses panennya yang super teliti dan jumlahnya yang terbatas, saffron sering disebut sebagai “red gold”—alias emas merah yang harganya bisa melebihi emas asli. Biasanya, saffron dikenal sebagai bumbu masak khas Timur Tengah atau India. Tapi siapa sangka, bahan eksotis ini juga menyimpan pesona luar biasa dalam dunia parfum?
2. Aroma Saffron: Hangat, Luks, dan Penuh Karakter

Saffron punya aroma yang sangat unik—hangat, sedikit spicy, sedikit earthy, dan ada sentuhan honey-like yang halus. Karakter aromanya sulit dijelaskan dengan satu kata, karena saffron cenderung berlayer dan berubah seiring waktu.
Inilah yang membuatnya jadi favorit para perfumer. Ketika dicampur dengan aroma lain seperti amber, oud, rose, atau musk, saffron akan memperkaya komposisi parfum dan menciptakan kesan mewah, eksotis, dan sensual. Tak heran, banyak parfum niche dan luxury seperti Maison Francis Kurkdjian – Baccarat Rouge 540, Tom Ford – Saffron Rose, hingga Initio parfums menggunakan saffron sebagai bintang utamanya.
3. Mengapa Saffron Begitu Disukai dalam Dunia parfum?

Karakter Aromanya Kuat tapi Halus
Saffron bisa menonjol tanpa mendominasi. Ia seperti bumbu rahasia yang menyatukan berbagai aroma dalam satu harmoni.
Memberi Kesan Mewah & MysteriousBanyak parfum mewah menggunakan saffron untuk Memberikan kesan "berkelas tapi misterius". Wanginya membuat siapa pun yang menciumnya penasaran dan terpesona.
Tahan Lama di Kulit
Saffron adalah salah satu bahan yang memberikan efek long-lasting. Aromanya bisa bertahan seharian dan tetap memberikan kesan hangat saat dry-down.
4. Saffron, Si Emas Merah yang Mengubah Parfum Jadi Karya Seni
Kleimentee, sekarang kamu tahu kan kenapa saffron dijuluki sebagai "permata" dalam dunia parfum? Bukan hanya karena langka dan mahal, tapi juga karena aromanya yang kompleks, kaya karakter, dan mampu memberikan nuansa mewah yang sulit dilupakan.
Saffron bukan sekadar bahan tambahan, tapi elemen penting yang bisa mengangkat parfum ke level eksklusif. Saat dipadukan dengan komposisi yang tepat, saffron bisa menciptakan aroma yang berkelas, sensual, dan penuh pesona.
5. Saffron di Kelas parfum KSA

Di Klei Studio Academy (KSA), saffron juga jadi salah satu bahan eksklusif yang bisa kamu eksplorasi di kelas parfum. Banyak peserta terinspirasi untuk menciptakan signature scent yang bold dan elegan dengan memadukan saffron bersama aroma woody, amber, atau floral.
Kalau kamu tertarik bikin parfum yang beda dari yang lain, punya kesan mewah, dan cocok untuk acara spesial. Saffron adalah bahan yang wajib kamu coba! Yuk, wujudkan keinginan itu lewat Kelas Parfum di Klei Studio Academy (KSA)!
Di kelas ini, kamu bisa bereksperimen langsung dengan bahan-bahan eksklusif seperti saffron—si "emas merah" yang jadi rahasia di balik banyak parfum mewah. Jangan lupa bagikan artikel ini ke sesama pecinta parfum, ya Kleimentee! Karena siapa tahu, saffron bisa jadi inspirasi aroma baru mereka juga!
Comments